Saturday, March 25, 2023
Jurnalis Mancing Indonesia
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia
Jurnalis Mancing Indonesia

Embung Gairahkan Ekonomi Pedesaan

Jurnalis Mancing by Jurnalis Mancing
May 26, 2018
in Berita
0
83
VIEWS
shareShareShare

Baca Juga

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

JURNALIS MANCING INDONESIA BERSAMA BANK NEGARA INDONESIA 46 BERKURBAN BERSAMA DI KAMPUNG PERIGI

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor


Foto foto by Dok JMI
PANDEGLANG-Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) terus menggencarkan pembangunan infrastruktur di pedesaan. Salah satunya adalah pembangunan 33 ribu embung di desa di seluruh Indonesia.
Hal itu disampaikan Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Kemendes PDTT, Taufik Madjid, dalam acara Festival Embung Ramadhan di Embung Ranca Anis, Muruy, Pandeglang, (26/5). Hadir dalam acara tersebut Bupati Pandeglang Irna Narulita, Dirut Krakatau Steel Maswigriantoro Roes Setiyadi, serta Muspida Pandeglang.
Dikatakan Taufik Madjid, desa merupakan roh utama dalam pembangunan bangsa. Itu sebabnya, pembangunan infrastruktur embung di pedesaan menjadi salah satu program prioritas pemerintah. Selain sebagai pengairan sawah, embung juga diharapkan dapat menjadi pusat rekreasi, pusat olahraga, dan tempat aktivitas warga lainnya. “Kegiatan Festival Embung Ramadhan yanh diselenggarakan Jurnalis Mancing  Indonesia ini merupakan contoh bahwa embung memiliki banyak fungsi bagi warga,” katanya. Festival embung berisi beberapa kegiatan antara lain; lomba memancing, lomba melukis, lomba mewarnai, lomba memasak ikan, peresmian taman bacaan, bakti sosial serta pengobatan gratis. Semua kegiatan dilakukan di sekitar embung Ranca Anis. “Festival ini telah menggairahkan roda ekonomi masyarakat,” harap Taufik Madjid.
Menurutnya, pemanfaatan embung secara baik tentu akan menjadi sumber pendapatan baru bagi warga di sekitar embung. “Jadi embung bisa menjadi alternatif kegiatan ekonomi yang baru bagi warga desa,” tuturnya.
Di tempat yang sama Bupati Pandeglang merasa tersanjung dengan pemilihan Embung Ranca Anis sebagai lokasi pelaksanaan Festival Embung Ramadhan yang pertama. Irna mengatakan, sinergi antara Pemkab Pandeglang dan Kememdes PDTT telah berjalan baik. Dia berharap, kerja keras aparat Pemkab Pandeglang dibantu Kemendes PDTT akan segera mengentaskan daerah Pandeglang segera keluar dari status daerah tertinggal.
“Kami terus berikhtiar supaya status tertinggal segera lepas dari Pandeglang dan masyarakat kami meningkat taraf hidupnya,” ujarnya optimistis. (JMI-007)

Previous Post

Persiapan H-1 Festival Embung Ramadhan 2018

Next Post

Warga Desa Antusias Mengikuti Festival Embung Ramadhan 2018

Jurnalis Mancing

Jurnalis Mancing

Related Posts

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

BANDUNG - Jurnalis Mancing Indonesia (JMI) kembali menggelar acara 'Fun Fishing' Piala Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar yang diikuti oleh...

JURNALIS MANCING INDONESIA BERSAMA BANK NEGARA INDONESIA 46 BERKURBAN BERSAMA DI KAMPUNG PERIGI

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

Depok, Sebanyak 200 kantung daging kambing dibagikan kepada penduduk miskin yang tinggal di daerah Kampung Perigi, Bedahan, Kecamatan Sawangan, Kota...

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

BOGOR, Bantuan kemanusiaan bagi masyarakat terdampak bencana banjir bandang dan longsor sejumlah pemukiman di Desa Purasari, Cianten, Leuwiliang, Kabupaten Bogor...

JMI dan IFG Membagikan 200 Sembako kepada Nelayan Pulau Tunda

by Jurnalis Mancing
June 18, 2022
0

KARANGANTU, SERANG - Komunitas Jurnalis Mancing Indonesia (JMI) melalui pesan semangat #AYOBANGKIT# bersama BUMN Indonesia Financial Group (IFG) dan relawan...

Next Post
Warga Desa Antusias Mengikuti Festival Embung Ramadhan 2018

Warga Desa Antusias Mengikuti Festival Embung Ramadhan 2018

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RSS Warta JMI

  • Istana Gagal Berantas Korupsi, ASN yang Dilarang Buka Puasa Bersama March 24, 2023
    ISTANA mulai kehilangan tata bahasa untuk menegakkan moral dan etik dalam pemberantasan dan pencegahan korupsi. Mereka sungguh tak mampu mengendalikan bau busuk para aparatur negara. Paling tidak bau busuk itu, tidak sampai tercium rakyat. Namun, pepatah lama masih tetap hidup. Sepandai-pandainya menyimpan bangkai, akhirnya tercium juga. Bangkai bagaimanapun mau ditutupi ya tetap bangkai. Dibiarkan makin […]
    Hilal
  • Kecanduan Tepuk Tangan Juga Berbahaya March 24, 2023
    KECANDUAN tepuk tangan adalah persoalan serius, bahkan sangat serius. Amatilah dengan cara seksama dan cukup dalam tempo sesingkat-singkatnya: para pemimpin kita kayaknya lagi ‘seneng-senengnya’ ditepuktangani, dielu-elukan. Sesungguhnya, itu merupakan gejala mereka sudah terkena penyakit, tetapi mereka tidak menyadarinya. Pastilah, yang dimaksud dengan ‘dielu-elukan’ di sini bukan di-ELU-ELU-kan menurut orang Betawi. Dalam bahasa Betawi, kata ‘elu’ […]
    UG UG Gumanti
  • PSM Selebrasi Juara di Kandang Madura United? March 23, 2023
    PSM Makassar siap merengkuh gelar juara pertama kalinya sejak 23 tahun silam. Terakhir PSM juara pada 2010 ketika diperkuat Bima Sakti, Kurniawan Dwi Julianto, Aji Santoso, Joshep Lewono. Musim ini, PSM minus bintang. Namun performanya mampu menjadi yang terbaik di Liga 1 terakhir. Sebab, musim depan akan berganti nama menjadi Liga Indonesia. PSM menyisakan tiga […]
    Hilal
  • Niat Puasa untuk Satu Bulan March 23, 2023
    NIAT puasa menjadi rukun dalam ibadah puasa Ramadan. Karena itu kedudukannya wajib. Dalam hadis Nabi Muhammad bersabda, tidak ada puasa bagi orang yang tidak membaca niat. Karena kedudukan niat demikian penting, maka perlu dilafalkan niat setiap hari oleh orang yang akan berpuasa. Umumnya orang-orang melafalkan niat puasa seusai shalat Tarawih. Lalu, bagaimana bagi yang terlupa. Dalam […]
    Hilal
  • Anies Mulai Diperhitungkan PDIP March 20, 2023
    ANIES Baswedan sebagai calon presiden yang diusung koalisi PKS, Nasdem, dan Demokrat mulai diperhitungkan PDIP. Sekjen Partai PDIP Hasto Kristiyanto mulai menusuk dengan tendensi keras dan langsung menghujam kepada Anies Baswedan. Serangan ini berkaitan dengan safari politik Anies Baswedan di Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu 19 Maret 2023. Anies melakukan safari di Jawa Timur sejak […]
    Hilal
Jurnalis Mancing Indonesia

© 2022 WartaJMI - Jurnalis Mancing Indonesia

Navigate Site

  • Jurnalis Mancing Indonesia
  • Kontak
  • Tentang JMI

Follow Us

No Result
View All Result
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia

© 2022 WartaJMI - Jurnalis Mancing Indonesia