Semakin berkembangnya para pecinta hobi mancing, membuat para produsen alat pancing menciptakan inovasi terbaru, salah satunya dengan mulai banyak nya reel Baitcasting (BC) yang digemari para pecinta casting. Namun penggunaanya pun tidak terlalu mudah seperti reel spinning, perlu membiasakan diri dan disesuaikan dengan selera para pemancing.
Nah kali ini, Jurnalis Mancing Indonesia ingin memberikan tips dalam memilih reel BC yang tepat sesuai karakter para mania.
Pertama, Baitcasting jelas berbeda penggunaanya dengan spinning. Saat melemparkan umpan, spoolnya berputar dengan cepat dan menggunakan ibu jari untuk menekan spool reel sehingga senar akan berhenti keluar. Oleh karena perlu diperhatikan yaitu sistem pengereman reel baitcasing yang terbagi menjadi 2 yaitu Magnetik Brake dan Centrifugal Brake. Para mania pun boleh memilih kedua system ini sesuai selera.
Kedua, Material Gear. Sebaiknya pilihlah Gear dengan bahan kuningan yang dirasa lebih tahan lama akan memastikan umur pemakaian yang lebih lama, sementara gear dengan bahan alumunium atau plastik biasanya tidak seawet kuningan dan membutuhkan maintenance atau perawatan yang rutin setelah beberapa kali pemakaian.
Ketiga, Bearing. Pilih lah jenis atau system beraing yang banyak, sebab semakin banyak bearing yang terdapat di dalam reel baitcasting maka akan semakin halus putarannya. Namun pemilihan merek pun menentukan bearing, sehingga pilih lah merek yang tepat dan berkualitas.
Terakhir, para mania juga perlu mempertimbangkan system perawatan yang baik. Salah satu caranya yaitu setiap selesai trip jangan lupa gunakan grease, oli dan lube untuk membersihkan reel BC.
(Bima Pradana/Gulali/JMI)
Umpan Ikan Mas, TEMBLEG MAGGOT, Belatung yang Menjijikkan
Pada uji coba kedua umpan berbahan belatung yang menjijikkan atau maggot atau anak lalat ini, saya menggunakan racikan tembleg sebagai...