Perkembangan teknologi memudahkan kita dalam beraktifitas, salah satunya memancing. Kini para angler tidak perlu repot lagi memperkirakan spot ikan yang ciamik atau bagaimana cuaca saat memancing atau info lain terkait penyaluran hobi memancing. Sebab, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Nelayan Pintar atau akrab disebut Nelpin.
Aplikasi Nelayan Pintar ini merupakan alat bantu menentukan fishing ground dalam kegiatan penangkapan ikan yang dibuat sejak tahun 2015. Ini merupakan aplikasi informasi berbasis android yang berisi Peta Perkiraan Daerah Penangkapan Ikan (PPDPI), kesuburan perairan, informasi cuaca, hingga informasi harga ikan terbaru, fitur perkiraan BBM serta bantuan.
Dalam penciptaan aplikasi Nelpin ini, KKP bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) untuk mensosialisasikan kepada seluruh nelayan indonesia.
Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Kemaritiman Kemenkominfo RI, Septriana Tangkary mengatakan dengan aplikasi Nelpin dapat membantu nelayan meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan. “Bukan hanya dalam segi penghasilan, tetapi juga keamanan dan keselamatannya,” tuturnya.
Septriana menambahkan, aplikasi ini juga menyediakan market place, lengkap dengan daftar harga-harga ikan. Serta harga ikan dari daerah satu ke daerah lain, sehingga bisa menjadi perbandingan. “Dengan demikian bisa memotong mata rantai dari harga tengkulak yang sangat tinggi,” pungkasnya.
(JMI01/Bima Pradana)
Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI
BANDUNG - Jurnalis Mancing Indonesia (JMI) kembali menggelar acara 'Fun Fishing' Piala Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar yang diikuti oleh...