Saturday, March 25, 2023
Jurnalis Mancing Indonesia
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia
Jurnalis Mancing Indonesia

SERU !!! Lomba Mancing Serentak di Tiga Kolam 110 Lapak

Jurnalis Mancing by Jurnalis Mancing
December 2, 2020
in Berita, Info Mancing
0
87
VIEWS
shareShareShare

Mengadakan lomba mancing serempak di tiga kolam dengan 110 lapak memiliki tingkat keseruan yang berbeda dibanding dengan sebuah perlombaan memancing pada satu kolam. Menurut  Danuh Hardiansyah atau yang biasa dipanggil Pak Haji, pengelola pemancingan Saung Riung Valasindo, bahwa suasana  keseruan yang ada berkat ada banyaknya hadiah yang berasal dari dukungan para sponsor. Mereka adalah Relix Nusantara, Okuma Inspired Fishing dan Saung Riung Valasindo.
Tidak tanggung tanggung, pihak Relix Nusantara yang diwakili langsung oleh Rivai Susanto, Direktur Relix Nusantara, Amin Maulani, Pengembangan Produk Relix Nusantara  beserta Steven Chow, Product Developer Relix Nusantara dengan datang ke lokasi pemancingan yang berada di Jalan Haji Saleh, Rt 05/02, Benda Baru, Pamulang, Tanggerang Selatan, Banten. Mereka membagikan beberapa merek reel kepada para pemenang dan tiga type joran kepada para pemancing yang beruntung melalui pihak pengelola pemancingan. Yakni joran Jangkrik, Orong orong dan Jawara. “Hal tersebut bermaksud  untuk mengenalkan produk Relix Nusantara kepada para pemancing kolam disamping  untuk terus membantu memutar roda perekonomian masyarakat dalam bisnis olahraga memancing”,  tegas Rivai Susanto.
Berikut adalah lomba memancing yang berlangsung serentak di kolam pemancingan Saung Riung Valasindo, pada Sabtu, 28 Nopember 2020 yang baru lalu.
Lomba pelampungan ikan mas, tiket Rp. 1.000.000,- komplit, peserta 30 lapak dimulai pada pukul 10.00 hingga 16.00 WIB. Ikan ditanam sebanyak 300 kilogram dengan pelepasan induk sebanyak 50 kilogram, dan bonus tambahan ikan dari Relix Nusantara sebanyak 200 kilogram. Berikut adalah para juaranya,

  1. Juara induk terberat 1 dimenangkan oleh Suci MB dari lapak 28 dengan total ikan seberat 4,55 kilogram berhak atas hadiah uang sebesar 8.000.000,- rupiah dengan reel Stradic C3000 dan kaos.
  2. Juara induk terberat 2 dimenangkan oleh Tuan 13 dari lapak 06 dengan berat ikan 4,45 kilogram berhak atas hadiah uang sebesar 4.000.000 rupiah ditambah joran Jawara dan kaos.
  3. Juara induk terberat 3 dimenangkan oleh Kang Bahar dari lapak 15 dengan berat ikan 4,20 kilogram berhak atas hadiah uang sebesar 1.500.000,- rupiah ditambah joran Jawara dan kaos.
  4. Juara induk terberat 4 dimenangkan oleh Abby Mayu dari lapak 11 dengan berat ikan 2,70 kilogram berhak atas hadiah uang sebesar 1.000.000,- rupiah
  5. Juara total kiri dimenangkan oleh kang Ridwan dari lapak 01 berhasil mendapatkan 159 ekor ikan berhak atas hadiah uang sebesar 1.000.000,- rupiah
  6. Juara total kanan dimenangkan oleh Suci MB dari lapak 28 berhasil mendapatkan 89 ekor ikan berhak atas hadiah uang sebesar 1.000.000,- rupiah
  7. Juara total induk dimenangkan oleh Betok Mas berhasil mendapatkan 3 ekor ikan induk dan berhak atas hadiah uang sebesar 1.000.000,- rupiah.

Lomba galatama ikan mas dengan tiket 1.500.000,- rupiah dengan 40 lapak dimulai pada pukul 15.00 hingga 21.00 WIB dengan total hadiah,

Baca Juga

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

JURNALIS MANCING INDONESIA BERSAMA BANK NEGARA INDONESIA 46 BERKURBAN BERSAMA DI KAMPUNG PERIGI

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor

  1. Induk terberat 1 dengan hadiah uang sebesar 10.000.000,- rupiah ditambah reel Stella C3000 dan kaos
  2. Induk terberat 2 dengan hadiah uang sebesar 6.000.000,- rupiah ditambah joran Jawara dan kaos
  3. Induk terberat 3 dengan hadiah uang sebesar 3.000.000,- rupiah ditambah joran Jawara dan kaos
  4. Total kiri dengan hadiah uang sebesar 700.000,- rupiah
  5. Total kanan dengan hadiah uang sebesar 700.000,- rupiah
  6. Point 7 up kiri dengan hadiah uang sebesar 600.000,- rupiah
  7. Point 7 up kanan dengan hadiah uang sebesar 600.000,- rupiah

Lomba galatama ikan Bawal dengan tiket 350.000,- rupiah dengan 40 lapak dengan total hadiah,

  1. Induk terberat 1 dengan hadiah sebuah motor Honda Beat bekas  ditambah C sebanyak 1.620.000,- rupiah dan joran Jawara serta topi.
  2. Induk terberat 2 dengan hadiah uang sebesar 3.820.000,- rupiah ditambah reel Okuma Ceymar 40 dan topi.
  3. Induk terberat 3 dengan hadiah uang sebesar 1.500.000,- rupiah ditambah reel Okuma Altera 45 dan topi.
  4. Induk terberat 4 dengan hadiah uang sebesar 1.000.000,- rupiah
  5. Induk terberat 5  dengan hadiah uang sebesar 700.000,- rupiah
  6. Induk terberat 6 dengan hadiah uang sebesar 400.000,- rupiah
  7. Induk terberat 7  dengan hadiah uang sebesar 400.000,- rupiah
  8. Total Kiri  dengan hadiah uang sebesar 350.000,- rupiah
  9. Total kanan dengan hadiah uang sebesar 350.000,- rupiah

Info pendaftaran lomba memancing di Saung Riung Valasindo +62 813 8642 0230, Suryadi 0895380931702, Iman 085719715350, Agung 089622282627

(Gulali/JMI)

 

Previous Post

DIVA TUNA, Dimakan Ikan Mas Babon 7,2 Kilogram

Next Post

Bongkar Umpan & Review Kolam Deplu 74

Jurnalis Mancing

Jurnalis Mancing

Related Posts

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

Hampir 100 Peserta Ikuti Fun Fishing Piala Gubernur dan Wagub Jabar yang Digelar JMI

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

BANDUNG - Jurnalis Mancing Indonesia (JMI) kembali menggelar acara 'Fun Fishing' Piala Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar yang diikuti oleh...

JURNALIS MANCING INDONESIA BERSAMA BANK NEGARA INDONESIA 46 BERKURBAN BERSAMA DI KAMPUNG PERIGI

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

Depok, Sebanyak 200 kantung daging kambing dibagikan kepada penduduk miskin yang tinggal di daerah Kampung Perigi, Bedahan, Kecamatan Sawangan, Kota...

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor

PB Inspira-JMI Bogor Raya Salurkan Bantuan Kemanusiaan di Lokasi Bencana Longsor Cianten-Leuwiliang Bogor

by Jurnalis Mancing
September 10, 2022
0

BOGOR, Bantuan kemanusiaan bagi masyarakat terdampak bencana banjir bandang dan longsor sejumlah pemukiman di Desa Purasari, Cianten, Leuwiliang, Kabupaten Bogor...

JMI dan IFG Membagikan 200 Sembako kepada Nelayan Pulau Tunda

by Jurnalis Mancing
June 18, 2022
0

KARANGANTU, SERANG - Komunitas Jurnalis Mancing Indonesia (JMI) melalui pesan semangat #AYOBANGKIT# bersama BUMN Indonesia Financial Group (IFG) dan relawan...

Next Post
Bongkar Umpan & Review Kolam Deplu 74

Bongkar Umpan & Review Kolam Deplu 74

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RSS Warta JMI

  • Istana Gagal Berantas Korupsi, ASN yang Dilarang Buka Puasa Bersama March 24, 2023
    ISTANA mulai kehilangan tata bahasa untuk menegakkan moral dan etik dalam pemberantasan dan pencegahan korupsi. Mereka sungguh tak mampu mengendalikan bau busuk para aparatur negara. Paling tidak bau busuk itu, tidak sampai tercium rakyat. Namun, pepatah lama masih tetap hidup. Sepandai-pandainya menyimpan bangkai, akhirnya tercium juga. Bangkai bagaimanapun mau ditutupi ya tetap bangkai. Dibiarkan makin […]
    Hilal
  • Kecanduan Tepuk Tangan Juga Berbahaya March 24, 2023
    KECANDUAN tepuk tangan adalah persoalan serius, bahkan sangat serius. Amatilah dengan cara seksama dan cukup dalam tempo sesingkat-singkatnya: para pemimpin kita kayaknya lagi ‘seneng-senengnya’ ditepuktangani, dielu-elukan. Sesungguhnya, itu merupakan gejala mereka sudah terkena penyakit, tetapi mereka tidak menyadarinya. Pastilah, yang dimaksud dengan ‘dielu-elukan’ di sini bukan di-ELU-ELU-kan menurut orang Betawi. Dalam bahasa Betawi, kata ‘elu’ […]
    UG UG Gumanti
  • PSM Selebrasi Juara di Kandang Madura United? March 23, 2023
    PSM Makassar siap merengkuh gelar juara pertama kalinya sejak 23 tahun silam. Terakhir PSM juara pada 2010 ketika diperkuat Bima Sakti, Kurniawan Dwi Julianto, Aji Santoso, Joshep Lewono. Musim ini, PSM minus bintang. Namun performanya mampu menjadi yang terbaik di Liga 1 terakhir. Sebab, musim depan akan berganti nama menjadi Liga Indonesia. PSM menyisakan tiga […]
    Hilal
  • Niat Puasa untuk Satu Bulan March 23, 2023
    NIAT puasa menjadi rukun dalam ibadah puasa Ramadan. Karena itu kedudukannya wajib. Dalam hadis Nabi Muhammad bersabda, tidak ada puasa bagi orang yang tidak membaca niat. Karena kedudukan niat demikian penting, maka perlu dilafalkan niat setiap hari oleh orang yang akan berpuasa. Umumnya orang-orang melafalkan niat puasa seusai shalat Tarawih. Lalu, bagaimana bagi yang terlupa. Dalam […]
    Hilal
  • Anies Mulai Diperhitungkan PDIP March 20, 2023
    ANIES Baswedan sebagai calon presiden yang diusung koalisi PKS, Nasdem, dan Demokrat mulai diperhitungkan PDIP. Sekjen Partai PDIP Hasto Kristiyanto mulai menusuk dengan tendensi keras dan langsung menghujam kepada Anies Baswedan. Serangan ini berkaitan dengan safari politik Anies Baswedan di Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu 19 Maret 2023. Anies melakukan safari di Jawa Timur sejak […]
    Hilal
Jurnalis Mancing Indonesia

© 2022 WartaJMI - Jurnalis Mancing Indonesia

Navigate Site

  • Jurnalis Mancing Indonesia
  • Kontak
  • Tentang JMI

Follow Us

No Result
View All Result
  • Berita
  • Galeri
  • Reportase
  • Konservasi
  • JMI Pedia
  • Komunitas
  • Tips
  • Uji Coba
  • Info Mancing
  • Buatan Indonesia

© 2022 WartaJMI - Jurnalis Mancing Indonesia